Siapa sih yang tidak kenal dengan aplikasi ShareIt, salah satu aplikasi yang sering digunakan untuk proses transfer file dari satu smartphone ke smartphone lainnya dengan kecepatan tinggi. Proses transfer file baik itu foto ataupun dokumen lainnya menggunakan ShareIt memang bisa diandalkan karena proses transfernya cepat, mengirimkan file beberapa ratus MB hanya membutuhkan beberapa menit, bandingkan bila menggunakan koneksi bluetooth, yang bisa menghabiskan waktu sampai puluhan menit.
ShareIt memang sangat mudah digunakan apabila digunakan antara sesama Android, karena bisa otomatis terdeteksi tanpa harus melakukan proses setting atau pengaturan manual lagi. Pertanyaannya sekarang apakah selain di Android, ShareIt bisa juga digunakan? Apakah iPhone dapat menggunakan ShareIt? Jawabannya tentu saja bisa.
Di iPhone kita bisa menggunakan ShareIt, tapi pengaturan Wifi-nya harus manual tidak otomatis seperti yang kita lakukan di Android.
Cara Menggunakan ShareIt di iPhone
Ambil contoh kita akan memindahkan foto dari Android ke iPhone. Hal pertama yang kita lakukan adalah jalankan aplikasi ShareIt di Android, lalu pilih Kirim, tentukan foto yang akan kita kirim selanjutnya di bagian paling bawah pilih Sambungkan ke iOS/WP.
Akan muncul nama jaringan Wifi yang akan digunakan untuk proses transfer dalam contoh nama jaringan Wifi-nya adalah BN5O-
Selanjutnya kamu masuk pengaturan Wifi di iPhone kemudian silahkan connect atau sambungkan iPhone kamu ke wifi yang sudah aktif tadi yakni ke wifi BN5O- seperti pada gambar di bawah ini.
Setelah kamu berhasil terkoneksi atau tersambung ke wifi yang sama, langkah berikutnya adalah jalankan SharetIt di iPhone dan pilih Terima karena kita akan menerima foto atau dokumen lainnya dari Android. Secara otomatis maka foto akan terkirim dari Android ke iPhone.
Apabila kamu ingin melakukan hal sebaliknya yakni kirim foto dari iPhone ke Android, maka tinggal pilih opsi Kirim dan pastikan iPhone sudah menggunakan jaringan wifi yang sama seperti yang digunakan oleh Android.